ANALISIS PAPARAN RADIASI LINGKUNGAN RUANG RADIOLOGI DI RUMAH SAKIT DENGAN PROGRAM DELPHI

Toto Trikasjono, Kamila Hanifasari, Budi Suhendro

Abstract


Telah dibuat dan diuji suatu program perhitungan Borland Delphi 7 untuk menganalisis paparan radiasi lingkungan dan penahan radiasi. Program ini dibuat berdasarkan kebutuhan rumah sakit untuk mengetahui paparan radiasi lingkungan yang ada pada sekitar ruang roentgen dengan menghitung laju paparan dan penahan radiasi struktural. Untuk itu, hasil perhitungan menggunakan program ini dapat disimpan ke database dan ditampilkan menggunakan report sebagai dokumen untuk rumah sakit ataupun pihak yang berkaitan. Program yang dibuat telah diuji menggunakan data penelitian yang ada pada Ruang Radiografi Rumah Sakit X1dan Ruang Radiografi Rumah Sakit X2. Hasil perhitungan paparan radiasi lingkungan diperoleh nilai yang jauh dibawah dari 1 mSv/tahun sebagai standar NBD yang ditetapkan. Hasil perhitungan penahan radiasi struktural juga dinyatakan tidak memerlukan material tambahan karena penahan radiasi yang sudah ada terpasang telah melebihi dari hasil perhitungan. Berdasarkan hasil perhitungan keseluruhan tersebut, program Delphi ini sudah sesuai dengan menghitung secara manual.

Kata kunci : Paparan radiasi, Penahan radiasi, Delphi

 

 


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.22441/jte.v6i3.803

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 Jurnal Teknologi Elektro

Publisher Address:
Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Mercu Buana
Jl. Raya Meruya Selatan, Kembangan, Jakarta 11650
Tlp./Fax: +62215871335
Email: jte@mercubuana.ac.id
Website of Electrical Engineering
http://teknikelektro.ft.mercubuana.ac.id

p-ISSN : 2086-9479
e-ISSN : 2621-8534
Jurnal URL : http://publikasi.mercubuana.ac.id/index.php/jte
Jurnal DOI: 10.22441/jte

 

Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-NonKomersial 4.0 Internasional.

Web
Analytics Made Easy - StatCounter
View My Stats

The Journal is indexed by: